Kare




 

Untuk 3 orang

Bahan-bahan Kare

  1. 3 potong paha ayam fillet
  2. 3 porsi soun (matang)
  3. 2 buah kentang, iris tipis, goreng kering
  4. 2 buah wortel, kupas, potong, rebus
  5. 2 genggam kubis, potong, rebus
  6. Sejumput bawang goreng
  7. 1,5 liter air
  8. Minyak goreng
  9. 50 ml santan

Bumbu

  1. 4 siung bawang merah, haluskan
  2. 4 siung bawang putih, haluskan
  3. Sejumput garam
  4. Sejumput gula pasir
  5. Sejumput lada bubuk
  6. Sejumput ketumbar bubuk
  7. Sejumput lengkuas bubuk
  8. Sejumput sereh bubuk
  9. Sejumput kunyit bubuk

Langkah Membuat Kare

  1. Cuci bersih ayam, rebus.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih, masukkan ke dalam ayam yang sedang direbus.
  3. Masukkan semua bumbu, rebus ayam selama sekitar 30 menit.
  4. Tiriskan ayam dan goreng (deep fry atau airfryer suhu 200 derajat celcius selama 20 menit)
  5. Masukkan santan ke dalam air rebusan ayam, aduk dan didihkan.
  6. Siapkan mangkok, masukkan soun, ayam goreng yang disuwir, sayur, dan kentang goreng. Taburkan bawang goreng, sajikan.
  7. Bon appetit!




Belum ada Komentar untuk "Kare"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel